Pewarta.TV, Magetan – Untuk memberi motivasi kepada peserta didiknya, SMA Negeri 2 (SMADA) Magetan berikan sosialisasi berkuliah di luar negeri dengan menghadirkan narasumber Dhea Santoso Mahasiswi jurusan Pharmaceutical Science Zhejiang University of Technologi Cina, Senin (10/2/2025)
Bertempat di Aula Sekolah SMA Negeri 2 Magetan, Peserta didik kelas 10 dan kelas 11 nampak antusias mengikuti sosialisasi bertajuk “ Merajut Asa di Negeri Orang” yang disampaikan narasumber tentang kemudahan berkuliah di luar negeri
Dikatakan Dhea Santoso Mahasiswi jurusan Pharmaceutical Science Zhejiang University of Technologi Cina yang menjadi nara sumber dalam sosialisasi ini mengatakan bahwa kuliah di luar negeri terdapat banyak memudahan, selain itu juga biaya murah
“ Jadi untuk masuk kuliah di luar negeri Zhejiang University of Technologi Cina itu sangat mudah dengan nilai raport rata rata 80 dan tofel minimal 60, kuncinya bahasa inggrisnya saja titik tidak mudahnya, dengan tofel minimal 60 itu tinggal daftarkan, termasuk beasiswanya kuotanya sangat banyak, saya yakin akan dapat dengan tofel itu bisa mendapatkan beasiswanya” ungkap Dhea
Sementara Suroso Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Magetan mengatakan hadirnya Dhea Santoso ini untuk memberikan motivasi dan menumbuhkan minat siswa untuk berkuliah di luar negeri. “ Jadi sosialisasi ini untuk memberikan motivasi dan menumbuhkan minat siswa untuk berkuliah di luar negeri dengan mudah dan biaya murah, tidak seperti yang kita bayangkan, kuliah di luar negeri itu mahal” ungkap Suroso
Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan siswa agar mempersiapkan jika memang ingin berkuliah di luar negeri dengan biaya sangat murah. (ik)