Example 728x250
Politik

Tiga Paslon Pilwakot Madiun Deklarasi Kampaye Damai

8
×

Tiga Paslon Pilwakot Madiun Deklarasi Kampaye Damai

Sebarkan artikel ini
Deklarasi Kampanye Damai Pilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun di Tigi titik o kilometer, Selasa (24/9/2024)

Pewarta.TV, Madiun – Usai ditetapkan lolos verifikasi berkas kelengkapan pencalonan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun, lolos tes kesehatan, pengambilan nomor urut paslon, ketiga paslon mendeklasikan Kampanye Damai Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Madiun 2024 di titik nol kilometer Tugu Kota Madiun, Selasa (24/9/2024)

Deklarasi yang digelar KPU Kota Madiun dihadiri tiga pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota, jajaran Forkopimda, pimpinan partai pengusung, serta diikuti relawan dan  simpatisan

Ketiga paslon bersama-sama membacakan naskah deklarasi kampanye damai sebagai bentuk komitmen menjaga kampanye yang etis, tertib, dan demokratis dan dilanjutkan dengan penandatanganan naskah deklarasi oleh masing-masing paslon, Ketua KPU Kota Madiun Pita Anjarsari, serta perwakilan Bawaslu.

Ketua KPU Kota Madiun, Pita Anjarsari dalam sambutanya mengatakan deklarasi ini merupakan simbol komitmen seluruh paslon untuk berkampanye secara tertib dan damai.

” Bukan sekadar seremonial, akan tetapi mencerminkan tanggung jawab seluruh paslon untuk menjaga etika dalam berkampanye yang kondusif dan aman,” kata Pita

Pita berharap, seluruh pihak dapat bekerja sama agar Pilkada Kota Madiun 2024 berlangsung aman, tertib dan damai damai,. “Deklarasi ini menjadi landasan kuat dalam meminimalisir potensi konflik antar pendukung selama masa kampanye,” tandasnya (ik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *