Example 728x250
Advetorial

Kreativitas Disabilitas Warnai Puncak Peringatan HDI 2024

1006
×

Kreativitas Disabilitas Warnai Puncak Peringatan HDI 2024

Sebarkan artikel ini
Puncak Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2024 diselenggarakan di halaman Kantor Kelurahan Tawang Anom, kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan, Kamis (19/12/2024)

Pewarta.TV, Magetan – Pemkab Magetan melalui Dinas Sosial  menggelar Puncak Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2024 diselenggarakan di halaman Kantor Kelurahan Tawang Anom, kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan, Kamis (19/12/2024)

Dengan Mengusung tema ” Memperkuat kepemimpinan penyandang disabilitas yang inklusif dan berkelanjutan”.Acara Tersebut menyajikan penampilan Fashion show,Tari dan juga karya karya dari anak-anak Disabilitas, Selain itu juga  stand bazar umkm hasil karya anak-anak Disabilitas serta layanan pijat gratis bagi tamu undangan

“ Puncak Peringatan DHI 2024  kita dikemas dalam format menampilkan hasil karya disabilitas dan komunitas yang setiap tahunnya dilaksanakan setiap bulan Desember” Kata Parminto Budi Utomo, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Magetan

“ Selain itu juga menggandeng dari yayasan Paramitha yang 3 Tahun kedepan akan melakukan intervensi kaitannya dengan pengobatan Mata, yang akan terjun langsung ke masyarakat melakukan indentifikasi beberapa masyarakat yang ada gangguan mata tak terlayani mereka akan bantu” tambahnya

Parminto berharap keterlibatan lintas sektor menjadi bagian solusi pemecahan masalah sosial di kabupaten Magetan

“ Mari kita jadikan solidaritas dan kebersamaan sebagai inspirasi disetiap langkah, bergotong royong dan mengambil bagian bagi bangkitnya sosial nasional  serta mengentaskan setiap permasalahan sosial khusunya di Kabupaten Magetan” pungkasnya

Selain itu, dinas sosial juga memberikan penghargaan kepada Desa/Kelurahan Inklusi dan memberikan bantuan kepada Yayasan dari Baznas Magetan. (ik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *