Example 728x250
Serba-Serbi

Jalur Wisata Sarangan Berkabut, Pengguna Jalan Berhati-hati

106
×

Jalur Wisata Sarangan Berkabut, Pengguna Jalan Berhati-hati

Sebarkan artikel ini
Suasana kabut menyelimuti gunung lawu Magetan

Pewarta.TV, Magetan – Memasuki libur panjang nataru, jalur menuju lokasi wisata telaga sarangan, sejumlah wisata lain di areal gunung lawu mulai dipadati volume kendaraan dari Magetan maupun luar Magetan Jawa Timur

Dihimbau bagi para pengguna jalan kendaraan roda 2 atau lebih, agar waspada saat melintas di jalur wisata sarangan arah cemoro sewu, sebab saat ini dilanda kabut tebal

Dengan terjadinya kabut tebal menyelimuti areal gunung lawu maupun areal lokasi wisata jarak pandang pengendara motor, kendaraan roda 4 maupun sopir armada bus terbatas

Hal itu menjadikan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas, dampak cuaca ektrim di tengah musim hujan, terlebih saat libur panjang nataru dan libur sekolah jalur terjadi kepadatan lalu lintas

Dikatakan Mahmudi, sopir bus pariwisata dari Surabaya tujuan wisata sarangan, saat ini terjadi kabut tebal di sepanjang jalur wisata, ia harus waspada berhati-hati, agar penumpang selamat

“ Kabut tebal disepanjang jalur wisata sarangan, jarak pandang kira kira 4 meter jadi harus hati hati banyak tanjakan juga “ katanya Minggu (22/12/2024)

Sementara Ipda.Anjas Wisudarta, Kanit Turjawali Satlantas Polres Magetan guna mengurangi angka kecelakaan, pihaknya menghimbau pengguna jalan roda dua atau lebih mematuhi rambu lalu lintas, mengurangi kecepatan, di tengah cuaca ekstrim kabut tebal

“ Hari ini terpantau kabut tebal menyelimuti gunung lawu, kami menghimbau pengguna jalan roda 2 maupun roda 4 berhat-hati sebab jarak pandang sangat dekat, patuhi rambu rambu lalu lintas, cek kondisi kendaraan, agar tidak terjadi hal yang tak diinginkan” kata Anjas

“ Untuk operasi nataru hari kedua ini sudah mulai ada peningkatan pengunjung wisata, arus lalu lintas masih lancar tidak terjadi penumpukan kendaraan” tandasnya (jk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *